MAKASSAR, Terasnews.id – Kejutan secara tiba-tiba diberikan oleh Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto. Pada hari pertama masuk kantor, Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto melakukan inspeksi mendadak (sidak). Itu dilakukan seusai melaksanakan apel pagi di halaman Kantor Balaikota pada Senin, (09/05/2022).
Sidak yang dilakukan oleh Danny sapaan akrab Wali Kota Makassar dengan memasuki setiap ruangan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) yang bertempat di Balaikota. Mulai dari Bappeda, Kesbangpol dan kemudian masuk ke Bagian Umum.
Orang nomor satu di Kota Makassar itu begitu fokus di dalam memerhatikan seluruh kondisi ruangan. Sesekali menengok ke meja-meja kerja dan pelayanan di SKPD.
“Sidak ini untuk memastikan seluruh pegawai baik ASN maupun honorer hadir usai libur panjang lebaran. Tidak boleh ada tambah libur. Pelayanan sudah harus optimal,” tegasnya.
Berdasarkan data yang diterima dan juga pengamatan di lapangan, Danny menyatakan kehadiran pegawai usai libur panjang Idul Fitri dengan persentase 95 persen.
“Bersyukur hari pertama kerja pegawai hadir 95 persen,” singkatnya.
Komentar